Rabu, 09 Oktober 2013

PELATIHAN MANAJEMEN PENANGGULANGAN BENCANA


Kabupaten Ciamis sebagai salah satu daerah di Jawa Barat yang mempunyai risiko terkena bencana (alam) yang cukup tinggi. Dalam rangka pengurangan risiko bencana Pemerintah Kabupaten Ciamis, melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). BPBD berkoordinasi dengan instansi pemerintah lainnya, LSM/NGO, TNI/POLRI, dan pihak-pihak lainnya.
Salah satu Non Government Organization asing yang bekerjasama dengan Kabupaten Ciamis, khususnya BPBD adalah International Organization for Migration (IOM), dengan dukungan dari Australia-Indonesia Facility for Disaster Reduction (AIFDR) selama 24 bulan, mulai Mei 2012 sampai dengan Mei 2014. Kegiatannya meliputi pendampingan teknis, peningkatan kapasitas dan dukungan jejaring.
Untuk memberikan kesamaan pemahaman dan kerangka berpikir yang sebangun dalam penanggulangan bencana, IOM memfasilitasi BPBD untuk menyelenggarakan pelatihan manajemen penanggulangan bencana bagi staf SKPD dan organisasi lainnya. Pelatihan tersebut diselenggaran  menjadi 3 (tiga) gelombang/angkatan. Gelombang I telah dilaksanakan pada tanggal 11-13 September 2013, bertempat di Hotel Larissa Ciamis dengan jumlah peserta 30 orang, perwakilan dari beberapa dinas/badan dan kecamatan, organisasi lain lingkup Kabupaten Ciamis.
Pelatihan gelombang II dilaksanakan pada tanggal 17-19 September 2013 bertempat di Hotel The Priangan Ciamis dengan jumlah peserta 30 orang, perwakilan dari kecamatan dan organisasi lain lingkup Kabupaten Ciamis. Untuk gelombang III direncanakan dilaksanakan pada tanggal 8-10 Oktober 2013 di Hotel The Priangan Ciamis dengan jumlah peserta 30 orang, perwakilan dari kecamatan dan organisasi lain lingkup Kabupaten Ciamis.
Hasil yang diharapkan dari pelatihan tersebut adalah para peserta memahami: 1) konsep dan prinsip-prinsip penanggulangan bencana, 2) sistem struktur dan praktek penanggulangan bencana, 3) penilaian bahaya, kerentanan dan kapasitas serta pengurangan risiko bencana yang berbasis masyarakat, 4) penanggulangan bencana dalam kontek pembangunan dan pengarusutamaan penanggulangan bencana dalam pembangunan. (fad)
Sumber :
Note :
Pendapat saya tentang berita tersebut mengenai  pelatihan manajemen penanggulangan bencana baik untuk dilaksanakan. Hal itu dikarenakan indonesia merupakan negara yang tingkat terjadinya bencana sangatlah tinggi. Oleh sebab itu, sangatlah perlu warga dan dinas setempat melakukan pelatihan manajemen penanggulangan bencana bagi warga mereka. Dan kegiatan tersebut juga dapat membantu mengurangi resiko bencana didaerah mereka, dengan adanya hal tersebut warga jadi lebih tenang dan lebih mengetahui hal apa saja yang dapat dilakukan jika terjadinya suatu bencana.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar